Search Engine

Berlangganan

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Subscribe to Caruban To Night by Email

JANGAN LUPA, BILA ANDA TERTARIK DENGAN INFO-INFO YANG DISAJIKAN. BERLANGGANAN LEWAT EMAIL AGAR ANDA BISA MENDAPAT INFO-INFO CTN LANGSUNG KE EMAIL ANDA. ^_^

Sabtu, 06 Juli 2013

Startup,


Belakangan istilah “startup” sering muncul pada artikel-artikel dengan topik teknologi, bisnis, maupun entrepreneur. Sebenarnya apa sih arti dari istilah “startup”?

Startup adalah usaha atau perusahaan yang belum lama beroperasi. Usaha atau perusahaan ini baru didirikan dan berada dalam fase awal untuk berkembang.
Jika mengacu pada definisi sebenarnya, maka startup bisa digunakan untuk perusahaan non-IT (Industri Teknologi). Tetapi, belakangan ini arti istilah startup menyempit menjadi hanya untuk perusahaan IT saja. Jadi jika seseorang mengatakan startup maka yang lain akan membayangkan perusahaan digital atau perusahaan IT.
Istilah startup menjadi populer pada era dot-com bubble yang terjadi pada tahun 1995-2000, karena pada saat masa tersebut di US banyak bermunculan perusahaan berbasis internet. Di US, Sillikon Valley dan Chicago adalah rumahnya para startup.
Contoh startup yang sudah jadi perusahaan besar di dunia di bidang IT khususnya internet sosial :
·         Kaskus
Pada tahun awal-awal mimin mendirikan kaskus, saat itu kaskus bisa disebut startup, artinya usaha yang baru didirikan dan akan berkembang. Saat itu Kaskus belum menjadi perusahaan besar, belum punya kantor dan pegawai sendiri.
  • Facebook
    Siapa yang dah nonton film The Social Network? Pada film tersebut digambarkan bagaimana Mark Zuckerberg membangun facebook. Pada mulanya facebook adalah startup yang cuma dijalankan oleh beberapa orang, dengan tempat dan modal yang tidak besar.
Contoh startup lokal:
·         GantiBaju.com
Gantibaju adalah creative clothing line yang menggabungkan clothing line, e-commerce, dengan kontes design kaos terbesar di Indonesia. Startup ini adalah pemenang SparxUp 2010.
  • Lewatmana.com
    Lewatmana adalah situs yang menyajikan informasi lalu lintas terkini kepada penguna jalan melalui capture video dari CCTV yang dipasang di beberapa beberapa tempat di kota besar di Indonesia.
Berikut adalah beberapa definisi startup dikutip dari www.teknojurnal.com/2010/02/25/apa-itu-startup-lokal:
  • (Unknown):
Startup Lokal adalah perusahaan baru yang biasanya bergerak di bidang teknologi informasi dan menggunakan media internet sebagai platform nya. Perusahaan ini menghasilkan produk-produk digital (seperti aplikasi web atau layanan melalui website).
  • Dari definisi yang tercantum di Facebook page StartupLokal:
A startup company or startup is a company with a limited operating history. These companies, generally newly created, are in a phase of development and research for markets.
  • Ronald Widha dari TemanMacet.com:
Startup = perusahaan baru, lokal = dalam konteks ini lokal di Indonesia.
Aku rasa deifnisinya ga harus perusahaan web dan ga harus high tech, ga harus produk, boleh jasa. tapi konotasinya di asosiasikan sama the new economy. grass root movement. ga ngandelin perusahaan gede doank.
  • Arham Haryadi dari Road-Entrepreneur.com:
StartUp Lokal itu Corporate IT baru yang masih dalam tahap awal.
  • Rama Mamuaya dari DailySocial.net:
Menurut definisi gw .. perusahaan yang baru mulai. As simple as that. Cuma berhubung di Silicon Valley itu hampir semua perusahaan teknologi, maka startup itu identik dengan web company. Apalagi dengan pertimbangan mudahnya memulai sebuah web company, nggak seribet bikin perusahaan model lain.
Beberapa constrain yang populer diadopsi literatur luar :
–        Dibawah 3 tahun operasional,
–        Kurang dari 20 orang karyawan,
–        Revenue kurang dari $100.000 (1 Milyar Rp) per tahun.
  • Kristiono Setyadi dari kristionosetyadi.net
Startup itu sebutan untuk perusahaan baru. Bener kata Rama, ada penyempitan makna yang mengacu pada spesifikasi “teknologi” untuk sebuah startup. Cuma, instead of web company, menurut gue bisa lebih luas lagi, misal bioteknologi, virtual reality, dsb yang intinya memanfaatkan teknologi. Lokal, like Ronald said, is Indonesia. No doubt about it J. So, startup = new company + new technology; lokal = Indonesia. CMIIW.
·         Kalo Menurut CTN Sendiri.
Startup itu yaitu tahap awal sebuah perusahaan baru dengan visi dan misi yang akan didirikan dan berkembang sedemikian rupa demi tercapainya tujuan awalnya perusahaan itu didirikan. Seperti yang ada pada komputer. Startup adalah awal proses tampilan dalam tahap menyalakan komputer hingga siap digunakan dan dijalankan.
Jadi memang Startup berbeda pengertian tergantung dimana dia digunakan. Namun, secara umum startup sama dengan tahap awal atau tampilan awal. So, menurut anda?

SUMBER : Artikel anak SMKN 4 Bojonegoro jurusan RPL


(Tolong, Bagikan jika menurut anda bermanfaat) 
ttd 
CTN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan memberikan Komentar, Saran, Kritik, Masukan atas Artikel diatas. ^_^

Dimohon untuk tidak mengunakan akun anonim.

No Spam please!

Assalamualaikum

Traffic Visit